Senin, 05 Januari 2026

Kenzi Zelda Tivatunnafisa Raih Juara 3 Tolak Peluru Tingkat Nasional

(MTsN 5 Nganjuk) – Senin (5/1/2026), Kenzi Zelda Tivatunnafisa, siswi kelas 9I MTsN 5 Nganjuk, kembali mengharumkan nama madrasah di tingkat nasional. Ia sukses meraih Juara 3 Tolak Peluru Putri kategori SMP/MTs dalam kejuaraan atletik se-Indonesia “East Java Youth and Kid's Athletics Tahun 2025 Session 3”.

Kejuaraan bergengsi tersebut diselenggarakan pada 20–21 Desember 2025 di Lapangan Oentoeng Poedjadi FIK-UNESA Surabaya. Ajang ini diikuti oleh atlet-atlet muda dari berbagai provinsi di Indonesia.

Kenzi menunjukkan performa terbaiknya dengan teknik tolakan yang kuat, stabil, dan konsisten. Kemampuannya dalam mengatur ritme dan kekuatan lemparan mampu bersaing dengan atlet-atlet unggulan lainnya.

Prestasi tingkat nasional ini merupakan hasil dari latihan intensif yang dijalani Kenzi secara berkelanjutan. Kerja keras, kedisiplinan, serta dukungan penuh dari pelatih dan keluarga menjadi kunci keberhasilannya.

Pihak MTsN 5 Nganjuk memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas prestasi yang diraih Kenzi. Prestasi ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi madrasah dan seluruh warga sekolah.

Keberhasilan Kenzi diharapkan dapat menginspirasi siswa lainnya untuk terus berlatih, berprestasi, dan membawa nama baik MTsN 5 Nganjuk di kancah nasional maupun internasional. (Atoillah/Photo: Atoillah)

Galery: